Mencatat Keberhasilan, Krakatau IT Sukses Implementasikan ERP SAP di PT Krakatau Niaga Indonesia

Ditulis oleh webadmin

SAP

KRAKATAU.IT – Krakatau IT mencatat keberhasilan dengan menyelesaikan project Implementasi ERP SAP di PT Krakatau Niaga Indonesia (KNI) lebih cepat dari waktu yang ditentukan. Keberhasilan ini ditandai dengan Go Live Ceremony yang diadakan di Jakarta pada Rabu (26/06).

Acara Go Live Ceremony dihadiri oleh Direksi Krakatau IT, Direksi PT KNI, Project Manager, serta tim project dari kedua pihak. Dalam sambutannya, Direktur Utama Krakatau IT, Bambang Wahyuagung, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian ini.

“Kami bersyukur atas kerja keras dan kolaborasi yang luar biasa dari semua pihak yang terlibat dalam project ini, juga menjadi bagian dari success story Krakatau IT dalam mendukung digitalisasi perusahaan di Indonesia,” ujar Dirut KIT.

Sementara itu, Direktur Utama PT KNI, Moch. Noor Sudradjat, menyampaikan terima kasih atas dukungan Krakatau IT untuk mengimplementasikan SAP di Krakatau Niaga Indonesia.

“Terima kasih atas support Krakatau IT atas implementasi ini, juga tim project, sehinga implementasi ini selesai lebih cepat dari jadwal. Kami yakin implementasi ini akan meningkatkan efektivitas operasional KNI,” tutur Dirut KNI.

Rangkaian acara Go Live Ceremony, yakni penandatanganan berita acara, penayangan video perjalanan implementasi SAP, potong tumpeng, dan ditutup dengan foto bersama. Seluruh peserta acara tampak gembira dan optimis dengan manfaat yang akan diperoleh KNI dari implementasi SAP. Implementasi ERP SAP ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional KNI, meningkatkan revenue, dan meningkatkan kepercayaan stakeholder, sehingga dapat meningkatkan daya saing perusahaan di era digital.

Implementasi ERP SAP ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional KNI, meningkatkan revenue, dan meningkatkan kepercayaan stakeholder, sehingga dapat meningkatkan daya saing perusahaan di era digital.

You may Like Also …

0 Comments